Wisata Kota Kinabalu dalam 3 Hari

kota kinabalu

Dulu, tidak pernah terpikirkan untuk menginjakkan kaki di Kota ini. Jangankan kepikiran, tau tentang kota ini saja tidak. Alhamdulillah, saya memiliki kesempatan untuk mengunjungi Kota Kinabalu di tahun 2017. Langsung aja deh kita bahas tentang wisata Kota Kinabalu

1. Pasar Philiphine

Letaknya berada di mana yaaaaaaa, ada deh. WKKW canda, ini lumayan dekat dengan KJRI di Kota Kinabalu. Termasuk pusat kota, karena pusat kota nya kota kinabalu ya disitu-situ aja. Kenapa pasar bisa masuk daftar wisata kota kinabalu? Karena di pasar ini kalian bisa belanja dan kulineran sampe kenyang seminggu. Ditambah, pasar ini jadi rekomendasiin orang-orang Sabah, jadi ya kenapa nggak didatengin kan?

2. 0 KM Kota Kinabalu

Katanya, kalo belum sempet foto di 0 KM Kota Kinabalu berarti belum pernah ke KK. Ekspektasi gue pas mendengar namanya sih, gue ngebayangin bakal ada tugu yang besar di kawasan taman-taman kota yang indah. Nyatanya, tempat ini hanyalah sebuah landmark di depan pusat informasi. Walapun gitu, tetep jangan lewatin tempat ini untuk berfoto, lumayan kan untuk instagram? hehe

Untuk kamu yang menginap di hostel di Kota Kinabalu kemungkinan besar akan dengan mudah mengujungi tempat satu ini. Di sekitar sini banyak banget hostel untuk para backpacker, bahkan kamu akan sering sekali bertemu dengan para turis asing. Gue dan temen gue sampai pernah dicegat oleh polisi, mungkin style kami lebih seperti TKI gelap ya dibanding turis hiks


0 km

3. Riverside Jogging Track

Wisata satu ini gratis dan menyehatkan. Entah berapa panjangnya jogging track ini, tapi yang jelas worth to visit or at least ngelewatin aja gitu WKWK. Ada sebuah pantai juga disini, ala-ala Ancol tapi gratis. Tamannya juga bagus dan nyaman, banyak yang menjajakan makanan ringan dan minuman dengan menggunakan mobil pribadi yang disulap bagasi nya menjadi etalase toko.

jogging track

4. Atkinson Clock Tower

Sejujurnya gue nggak pernah dan nggak minat masuk sih, nah kalau dari area backpacker kalian bisa lihat Atkinson Clock Tower ini dari pinggir jalan, yang menurut gue lebih bagus angle nya kalo difoto dari sisi ini (Too bad, sebelum sempet foto, bis gue dateng)

5. Bukit Botak

Kalau dicari di Must visit places in Kota Kinabalu, kayaknya bukit ini nggak akan muncul ya? kurang kedengeran gitu. Anggap saja ini ‘hidden gems’ ya, ciee biar berasa beruntung. Lokasi nya persis disamping Sekolah Indonesia Kota Kinabalu (SIKK) Gosipnya sih kalau weekend ini tempat akan ramai dikunjungi. Beruntungnya pas gue dateng kesana hanya ada 2 kelompok lainnya sih

wisata kota kinabalu

6. Kundasang Area (Kinabalu Park, Lembu)

Nah ini dia tempat yang di-elu-elu-kan para kalangan traveller, remaja, dan makhluk indah lainnya. Banyak yang bilang ini adalah New Zealand nya Malaysia. Untuk bisa menikmati daerah Kundasang kamu harus datang pagi-pagi mulai dari jam 7! Perjalan dari Kota Kinabalu membutuhkan waktu sekitar 2 jam. Kalau kamu baru mau berangkat setelah jam 12, lebih baik tunda keesokan harinya, kecuali kalian kaya raya dan/atau merencanakan untuk menginap.

kundasang

Kundasang itu nama area, yang cukup luas. Wisata nya sendiri pun banyak, mulai dari gunung, pemandian air hangat, sampai peternakan sapi. Jadi, lebih enak kalau dibahas di artikel terpisah ya? Ditunggu aja yaw Wisata Kota Kinabalu di artikel selanjutnya

Sebenernya ada lagi, tempat epic buat didatengin, namanya Pulau Sapi. Unfortunately, gue belum sempet main kesana. Ada yang udah pernah kesana dan ingin share pengalamannya?

insalamina

Sedang berusaha menggapai impian keliling dunia dengan kerja remote. Gue dengan senang hati mengizinkan kalian menggunakan gambar atau sebagian post yang gue tulis, tapi tolong backlink atau tulis sumbernya. Gracias

Recommended Articles

2 Comments

  1. wow, ditunggu ceritanya tentang Kundasang đŸ™‚

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.