Rekomendasi Hotel Honeymoon di Lombok

pasangan honeymoon di lombok

Bulan madu saat pandemi memiliki tantangannya sendiri. Bepergian takut terkena virus, diam di rumah aja, ekonomi nggak jalan. Serba bingung. Akhirnya memilih honeymoon di Lombok dengan protokol kesehatan. Semoga menjadi win-win solution.

Begitu banyak rekomendasi hotel untuk honeymoon di Lombok, mulai dari cari di Traveloka, Tiket com, Agoda hingga AirBnB. Akhirnya inilah dia deretan rekomendasi hotel yang pantas dipertimbangkan untuk bulan madu.

1. Svarga Resort, Senggigi

hotel svarga senggigi lombok

Hotel bintang 4 yang berada di area Senggigi ini memiliki pemandangan yang agak nggak biasa dibandingkan hotel lainnya di Sengigi. Hotel dengan pemandangan bukit yang berundak-undak. Dari dalam kamar kita bisa menyaksikan terbenamnya matahari.

Sayangnya ketika gue menginap di sini, liftnya sedang tidak beroperasi, maintenance katanya. Jadi harus menaiki tangga. *sigh*

Gue menginap dengan tipe kamar Varda Superior Double Room seharga Rp 678.300/malam sudah termasuk sarapan, beli di Traveloka. Kamarnya spacious, pemandangan langsung ke pantai dan dilengkapi bathup dengan nuansa alam.

surat welcoming dari hotel svarga lombok

Di Svarga, rasanya kamu nggak akan kehabisan spot untuk foto karena dimana-mana semua aesthetic. Ohiya untuk menu sarapannya sebenernya b aja sih, berhubung pandemi jadi nggak bisa buffe. Mungkin lain kali bisa ke sini ketika keadaan sudah lebih baik jadi bisa cobain sarapan dengan menu yang lebih lengkap.

2. Holiday Resort Lombok

view holiday resort lombok

Salah satu hotel dengan pengalaman terbaik sepanjang hidup. Bener-bener perfect mulai dari lokasi, suasana, hingga pelayanan top juara. Agak disayangkan gue nginep di sini cuma semalam.

Kalau boleh saran, minimal pesen kamar untuk 2 malam. Ini tipe-tipe hotel yang cocok untuk staycation yaitu hotel yang bikin kita betah dan semua wisatanya ada di dalam hotel. Gak perlu keluar-keluar lagi. So, Holiday Resort Lombok cocok banget sebagai pilihan liburan dikala pandemi. Diem aja di area resort. Ngejadiin ini hotel singgah agak sayang sih, kecuali banyak duit haha.

Kamar seharga Rp 526.500/kamar/malam sudah termasuk breakfast dengan tipe Garden Chalet. Luckily, kamar gue di-upgrade ke ocean view yg harganya jutaan! Waw aku sungguh terhura.

Kok bisa?

Iya, karena gue bilang gue mau honeymoon. Jujur gue berharap untuk di-setup bunga-bunga ala honeymoon gitu, nyatanya kamar gue diupgrade dan ada setup bunga-bunganya juga!

Seru banget!

Sampai saat ini kalau ditanya rekomendasi hotel honeymoon di Lombok maka jawabannya masih Holiday Resort Lombok. Intinya, nginep semalam di sini rasanya kurang, minimal booking 2 malam. Masih banyak area resort yang belum sempet di-explore saking luasnya.

3. Villa Edenia, Gili Trawangan

Satu-satunya rekomendasi tempat menginap untuk honeymoon di Gili Trawangan, namanya Villa Edenia Lokasinya agak jauh dari pelabuhan. Ongkos naik delman dari pelabuhan sampai ke hotel Rp 75.000 (setelah ditawar sambil ditinggal makan bakso).

Berhubung lokasinya agak ditengah pulau jadi nggak perlu khawatir sama suara bising dari klub di pinggir pantai. Dijamin sunyi, tenang dan relaxing. Sangat cocok untuk pasangan yang sudah letih explore Pulau Gili Trawangan dan ingin istirahat.

Ya cocok juga sih kalau mau beromantisasi dengan lagu-lagu slow.

hotel honeymoon di lombok

Diantara semua hotel yang memberikan hiasan bunga, Villa Edenia lah yang paling kiyowo, disusun dengan kelopak bunga yang kecil-kecil dengan rangkaian kata “happy honeymoon” dan ditambahkan kata “LOVE” yang jauh lebih besar.

Gue puas banget nginep di sini 3 hari 2 malam, total harganya $127.18 atau setara Rp 1,8 juta. Menurut AirBnB harga tersebut sudah didiskon 64%. Waw harga diskonnya aja masih lumayan mahal ya bagi gue hahaha.

Walau begitu, gue cuma bayar $65.45 alias Rp 900rb-an aja! Sudah termasuk breakfast, seneng banget bayarnya cuma 1/2. Thanks to AirBnB credit.

Setelah gue tiba di sana dan ngomong sama warga lokal, ternyata Villa Edenia ini harga normalnya memang mahal, bisa sampai Rp 2 jt/malam pas sebelum pandemi. Waah make sense sih dibilang diskon 64%

4. Rinjani Green Park, Senaru

Sebuah hotel baru dengan konsep buka mata ku lihat bukit. Gue pikir pemandangannya adalah gunung rinjani, ternyata hotel ini memunggungi gunung rinjani. Namun tetep aja pemandangan dari kamar hotel nggak kalah epic.

Jaraknya super dekat dengan pintu masuk gunung rinjani via senaru. Nggak heran hotel ini jadi pilihan terbaik untuk para atlet lari maupun pendaki Gunung Rinjani. Menurut gue lokasinya pun strategis, pas banget buat istirahat ditengah perjalanan menuju pusat kota Lombok

Nah Hotel Rinjani Green Park ini gue pesan langsung via telp karena udah kehabisan duluan di OTA (Online Travel Agent). Ya wajar sih kehabisan, wong niat pesennya baru pas H-1 banget, trs bookingnya pas pagi hari di hari-H hahaha.

Harga per malamnya sangatlah murah cuma Rp 250.000/malam udah gitu bisa bayar tunai belakangan. Plus breakfast pula. Selain itu, Abangnya ramah pisan, begitu kita dateng bukannya diminta KTP atau pelunasan tapi malah disuguhin kopi dan teh hangat.

Kamar di Hotel Rinjani Green Park cuma ada 6 unit, dan biasanya tiap hari selalu penuh. Gimana enggak? Kamar murah, pemandangan epic, staff ramah, bersih, luas dan lokasi strategis. Nggak ada AC karena asli udah dingin banget!! Untungnya ada water heater. Asli lebih butuh selimut tebel dibanding AC (yaiyalah).

5. Sikara Lombok Hotel, Kuta

Sebuah keputusan yang tepat untuk booking hotel ini 3 hari 2 malam. Memang bukan tipe yang semua ada di sini atau tempat wisata, tidak seperti Holiday Resort. Namun sangatlah nyaman menjadi tempat istirahat ketika sudah letih berkelana di Lombok Selatan.

Harga kamar di Sikara Lombok Hotel dengan tipe Supreme Room yang gue dapet adalah Rp 464.250/malam sudah termasuk sarapan.

Ohiya, selama di lombok kota ini gue rental mobil + driver dari kenalan seorang teman. Ini juga jadi pilihan terbaik! Harga rentalnya Rp 500.000/hari sudah termasuk driver dan bensin. Keep in mind, ini bisa jadi harga pandemi awal tahun 2021 yaaaa. Harga bisa berubah sewaktu-waktu tergantung mood abangnya dan keahlian nego kamu lah ya hahaha.

Kalau kamu berencana untuk rental mobil juga, silahkan DM gue aja nanti gue kasih tau kontaknya.

Ada yang punya rekomendasi hotel lain? Yuk coba share hotel andalan kamu di kolom komentar.

Happy honeymoon!

insalamina

Sedang berusaha menggapai impian keliling dunia dengan kerja remote. Gue dengan senang hati mengizinkan kalian menggunakan gambar atau sebagian post yang gue tulis, tapi tolong backlink atau tulis sumbernya. Gracias

Recommended Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.